Rapid Test Terdekat Menjadi Pilihan Praktis yang Menghemat Waktu
Rapid test terdekat memudahkan bagi siapa saja yang ingin memeriksakan diri untuk mengetahui apakah telah terinfeksi Covid-19 atau tidak.
Anjuran untuk memilih tempat yang terdekat adalah untuk menghindari kemungkinan kontak dengan orang lain selama perjalanan menuju lokasi tersebut.
Namun yang pasti, lokasi terdekat ini dapat membantu Anda menghemat waktu. Apalagi pendaftarannya bisa secara online.
Pemeriksaan rapid test menjadi persyaratan baru dari pemerintah bagi masyarakat yang hendak bepergian ke luar kota. Terutama bagi penumpang yang akan menggunakan kereta api jarak jauh atau pesawat.
Kementerian Kesehatan juga memakai alasan tersebut sebagai upaya testing dan tracing untuk memutus rantai penularan Covid-19.
Selain itu, akurasi uji atau tes ini cukup akurat, karena merupakan deteksi real time dan sensitivitasnya hingga 80 persen.
Upaya 3T
Selama setahun pandemi, makin banyak fasilitas kesehatan, seperti rumah sakit, klinik, laboratorium, apotek milik pemerintah maupun swasta yang menyediakan fasilitas pemeriksaan rapid test antigen maupun tes PCR.
Bahkan Jakarta Selatan ada GSI Lab yang sangat praktis dan letaknya cukup strategis. Bahkan Anda bisa memiliki bisa secara drive thru, walk thru dan ride thru.
Kini bandara dan stasiun kereta api juga bisa melakukan pemeriksaan rapid test. Mungkin malah bisa menjadi tempat yang dekat dengan rumah atau kantor Anda.
Selain itu, pemerintah juga menggalakkan program 3T agar rantai penyebaran virus corona terputus segera. Upaya 3T tersebut adalah testing, tracing, dan treatment.
Rapid test pada semua puskesmas area rumah tinggal Anda juga menjadi salah satu program pemerintah untuk meningkatkan upaya 3T tanpa pemungutan biaya.
Rapid Test Terdekat
Pemeriksaan ini adalah salah satu bagian skrining awal mendeteksi Covid 19 dan mungkin sudah banyak yang melakukannya.
Saat melakukannya, mungkin Anda akan menjatuhkan pilihan pada lokasi yang mudah terjangkau dan tidak perlu berlama-lama berkendara.
Rapid test yang ada pada puskesmas kemungkinan tidak bisa Anda gunakan sebagai syarat perjalanan. Hanya untuk kepentingan epidemiologi saja.
Pemeriksaan rapid pada puskesmas merupakan bagian dari program pemerintah bagi masyarakat luas bila merasakan gejala-gejala dan ingin mengetahui apakah telah terinfeksi atau tidak.
Lebih lanjut, bila seseorang ternyata positif, maka keluarga maupun orang-orang yang merupakan atau melakukan kontak erat juga harus menjalani pemeriksaan rapid test antigen atau PCR.
Bagi Anda yang ingin bepergian atau harus melakukan perjalanan ke luar kota atau ke luar negeri, rapid test antigen menjadi syarat khusus untuk perjalanan jarak jauh.
Begitu pentingnya rapid test antigen, membuat banyak masyarakat mempertanyakan bolehkah melakukan pemeriksaan sendiri? Apalagi banyak penawaran alat tersebut secara on line.
Direktur Lembaga Biologi Molekuler Eijkman (LBME), Prof. Amin Soebandrio, menyarankan pemeriksaan tetap harus Anda lakukan pada fasilitas kesehatan oleh tenaga kesehatan.
Para ahli menganjurkan nakes yang melakukan sebaiknya terampil dalam melakukan swab dan mengenal struktur anatomi hidung dengan baik. Dengan begitu bisa meminimalkan terjadinya hal-hal yang tidak nyaman maupun kesalahan hasil.
Cara pemeriksaan ini sama seperti untuk pemeriksaan PCR, namun hasilnya bisa muncul secara cepat. Nakes melakukan dengan mengambil sampel lendir dari hidung atau tenggorokan melalui proses usap (swab). Sekitar 15 menit kemudian hasilnya sudah bisa Anda ketahui.
Rapid test terdekat Jakarta Selatan bisa Anda lakukan pada GSI Lab. GSI Lab memiliki peralatan yang lengkap dan tenaga yang profesional sehingga hasilnya memiliki tingkat keakuratan yang baik.